Aplikasi Matematika Terbaik untuk HP Android dan iPhone

Cari aplikasi untuk mengerjakan soal matematika? Berikut aplikasi Pemecah Soal matematika terbaik untuk hp Android dan iPhone

Banyak yang menganggap matematika sebagai mata pelajaran yang menakutkan karena materinya yang cukup sulit. Oleh sebab itu tidak sedikit para pelajar yang mengambil pelajaran matematika tambahan atau les agar memahaminya dengan baik. Matematika memang digunakan oleh hampir seluruh bidang ilmu karena melibatkan perhitungan dan teori murninya.

Aplikasi untuk Mengerjakan Soal MatematikaImage via play.google.com

Jika kamu tergolong orang yang memusuhi mata pelajaran penuh angka ini, jangan khawatir karena di zaman yang semakin modern ada platform digital dan aplikasi belajar. Kamu akan memperoleh gambaran lebih detail dan jelas mengenai konsep materi matematika sehingga akan mendukung proses pembelajaran. Yuk, install beberapa rekomendasi aplikasi belajar matematika berikut ini.

CoLearn

Aplikasi belajar matematika pertama yang wajib kamu unduh adalah CoLearn. Aplikasi yang satu ini sukses disebut sebagai 2020 Best Personal Growth App oleh Google Play. Jutaan penggunanya telah membuktikan bahwa CoLearn adalah platform digital edukasi yang membantu belajar murid Indonesia dari Sabang hingga Merauke.

Setiap harinya ada ribuan video yang bisa kamu gunakan untuk belajar matematika sesuai dengan kurikulum yang berlaku. Selain itu, di dalamnya juga tersedia latihan soal mandiri untuk tryout dan sejenisnya untuk masuk ke Universitas. Menariknya lagi kamu juga bisa mengakses kelas Live setiap hari.

Ruangguru

Tidak perlu diragukan lagi reputasi Ruangguru karena telah diandalkan oleh puluhan juta user sejak tahun 2016. Aplikasi untuk belajar matematika yang satu ini merupakan bimbel online yang hits di kalangan pelajar dan mahasiswa Indonesia. Bukan hanya matematika saja, semua jenis pelajaran dan persiapan tes seperti UTBK, PTS, PAS, atau lainnya tersedia lengkap di Ruangguru.

Fitur utama dalam Ruangguru disusun dengan konsep yang sangat rapi dan unggul. Kamu bisa memilih berbagai Acedemy online dan kelas khusus agar lebih konsentrasi. Untuk memahami matematika secara menyeluruh, jangan lupa ikuti program pet mission dan live class yang disediakan ya.

Photomath

Kesulitan dengan beberapa topik matematika? Nah, kamu harus mengunduh aplikasi ini agar bisa menyelam lebih dalam pada materi tersebut. Photomath telah diunduh oleh ratusan juta pengguna melalui Play Store karena sangat simple digunakan sebagai aplikasi untuk mengerjakan soal matematika. Cara kerja dari Photomath sesuai dengan namanya, yakni kamu hanya perlu mengunggah foto berisi persoalan matematika yang harus diselesaikan.

Photomath selanjutnya akan mengirimkan hasil jawaban disertai step by step secara lengkap yang mudah dipahami. Di dalamnya juga terdapat grafik interaktif dan banyak macam metode penyelesaian. Karena memiliki dukungan lebih dari 30 bahasa di dunia, tidak heran aplikasi ini sangat populer dan dipercaya.

Mathway

Serupa tapi tak sama dengan aplikasi di atas, Mathway merupakan aplikasi penjawab soal matematika yang juga tidak kalah populer. Seluruh tingkatan matematika bisa kamu selesaikan melalui aplikasi ini hanya dengan satu kali klik saja.

Ketika memiliki soal-soal yang membuat pusing mengenai jalan penyelesaiannya, Mathway akan memberikan penjabaran secara menyeluruh lengkap dengan deskripsi rumusnya. Apa pun materi sulit yang ingin kamu pahami, aplikasi untuk menjawab soal matematika ini punya jalan keluarnya. Jangan risau soal ukurannya karena Mathway cukup ringan dan tidak akan memberatkan smartphone kamu.

Zenius

Zenius bersaing dengan Ruangguru dalam hal memberikan bimbel online kepada pelajar. Mulai dari kelas 1 sampai kelas 12, kamu bisa menonton lebih dari 90.000 video konsep sejak tahun 2004. Apalagi di dalamnya juga tersedia bank soal yang bisa diakses sepuasnya oleh pengguna.

Jika ingin bertanya mengenai soal matematika yang sangat sulit, kamu dapat memperoleh jawabannya dengan ZenBot. Nah, setelah lulus dari kelas 12, kamu bisa juga kok berkonsultasi secara gratis mengenai jurusan yang cocok dengan kamu. Jangan bingung-bingung lagi memilih kampus idaman karena Zenius juga menyediakan latihan soal dan live class rutin.

Math Master

Bosan dengan metode yang itu-itu saja ketika belajar matematika? Tenang, ada Math Master yang bisa kamu unduh dengan ukuran hanya 3.5 MB saja. Developer Math Master telah berkomitmen untuk memberikan metode latihan matematika yang unik dan tidak membosankan berbasis game.

Ya, Math Master mengasah kemampuan berpikir mengenai materi matematika dengan soal-soal praktis yang harus dijawab satu persatu. Aplikasi jawaban matematika ini dapat diakses dengan mode offline dan gratis dengan tingkat kesulitan yang variatif.

Rumus Matematika Lengkap

Bagi kamu yang sering lupa dengan rumus dasar matematika, aplikasi belajar matematika yang satu ini adalah pilihan yang sangat jitu. Pasalnya, keseluruhan fitur di dalam aplikasi Rumus Matematika Lengkap memuat kumpulan rumus mata pelajaran matematika tingkat SD, SMP, hingga SMA.

Bukan sembarang aplikasi matematika biasa, ada trik cepat yang bisa kamu coba aplikasikan untuk mengingat rumus-rumus yang paling susah sekalipun. Jangan salah mengira bahwa aplikasi ini hanya menyediakan listicle rumus saja. Kamu akan dengan mudah memahaminya karena ada penjabaran lengkap yang akan membantu dalam proses belajar. Sudah download atau belum nih?

Kalkulator Matematika Lengkap

Salah satu aplikasi belajar matematika ini disebut-sebut memiliki tools paling efisien bagi pelajar yang ingin mempelajari matematika secara otodidak. Ya, tampilan user interface Kalkulator Matematika Lengkap memuat 55 jenis kalkulator yang dibutuhkan dalam berhitung di mata pelajaran matematika.

Bangun ruang, trigonometri, hingga logaritma dan lainnya sudah disediakan oleh developer. Kamu bahkan bisa dengan mudah mengubah konversi satuan untuk membantu kehidupan sehari-hari. Hal paling pentingnya, aplikasi ini bisa diakses secara gratis dan offline sehingga meskipun sedang tidak ada kuota kamu tetap bisa belajar dan memahami materi.

Trik Matematika

Meskipun kamu menganggap matematika salah satu pelajaran yang tidak menakutkan, namun dibutuhkan effort lebih agar pelajaran ini jadi menyenangkan. Nah, untuk itulah aplikasi Trik Matematika hadir agar berbagai rumus matematika terlihat mudah.

Ada 24 bagian trik yang bisa kamu akses di dalamnya lho. Menariknya lagi, aplikasi Trik Matematika tersedia secara gratis sehingga pantas saja telah diunduh oleh jutaan pengguna melalui Google Play Store. Kamu tertarik untuk membuktikan keampuhannya?

Khan Academy

Masih ada nih rekomendasi aplikasi untuk belajar matematika yang wajib kamu unduh. Khan Academy adalah salah satu aplikasi yang didapuk sebagai platform belajar statistika dan matematika paling worth it. Aplikasi dengan ukuran hanya 18 MB ini memberikan ribuan latihan interaktif untuk semua penggunanya secara gratis.

Keterampilan matematikamu wajib selalu diasah menggunakan Khan Academy yang bahkan bisa diakses tanpa jaringan. Selain matematika, Khan Academy juga menyediakan topik yang kompleks seperti tata bahasa, sejarah, dan masih banyak lagi.

Itu dia 10 aplikasi belajar matematika untuk mempermudah proses belajar kamu. Meskipun mata pelajaran ini dimusuhi oleh banyak pelajar, namun tidak sedikit pula yang menyukainya setelah mengenal metode jitu dalam belajar matematika. Kamu bisa mengandalkan deretan aplikasi di atas agar mengenal matematika lebih dalam secara asyik dan gratis. Semoga tulisan ini bisa membantu kamu ya.

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn