Aplikasi Chatting Terbaik untuk HP Android dan iPhone

Cari aplikasi chatting? Berikut daftar aplikasi chatting selain whatsapp terbaik untuk hp Android dan iPhone

Berkirim pesan atau chatting secara online memang menyenangkan. Kita bisa berkomunikasi dengan leluasa dengan orang-orang dari seluruh dunia melalui perangkat smartphone saja. Tentunya tidak lupa aktivitas chatting tersebut dibutuhkan modal kuota dan jaringan internet yang memadai. Berbagai aplikasi chat yang sering digunakan di antaranya adalah WhatsApp, Facebook Messenger, Telegram, Line, dan masih banyak lagi.

Aplikasi Chatting Selain WhatsappImage via play.google.com

Beberapa aplikasi chat bahkan menawarkan fitur yang sangat asyik dan menjamin privasi penggunanya tetap terjaga. Ada pula yang dipenuhi dengan berbagai sticker lucu hingga latar musik otomatis. Nah, kalau kamu bosan chatting melalui aplikasi yang itu-itu saja, mari intip rekomendasi aplikasi chatting yang wajib diunduh untuk pengguna Android berikut ini.

LINE: Calls & Messages

Line sudah sukses menjadi salah satu aplikasi chat paling disukai oleh kawula muda. Kamu tentu tidak asing dengan karakter stickernya yang sangat lucu bukan? Bahkan aplikasi dengan nuansa hijau ini juga telah bekerja sama dengan musisi ternama sehingga semakin populer.

Aplikasi LINE bisa diunduh mulai dari Android versi 7.0 sehingga tak perlu khawatir kalau kamu masih menggunakan smartphone agak lawas. Bukan sekedar aplikasi chat biasa di Line kamu juga bisa membayar tagihan, top up, baca berita, hingga bermain game. Orang itu tak jarang pula penggunanya berkirim gift atau hadiah lewat Line. Sudah coba belum?

Telegram

Rekomendasi aplikasi chat selanjutnya adalah Telegram. Jika kamu ingin aplikasi yang menjamin privasi, ringan, dan memiliki user interface simple, maka Telegram bisa jadi pilihan tepat. Lebih dari 1M user telah mengandalkan aplikasi yang satu ini untuk berkirim pesan grup dalam skala besar hingga ratusan ribu anggota. Selain itu, kamu juga bisa lho berkirim pesan berupa dokumen atau file besar tanpa ada kendala melalui Telegram.

Menariknya lagi Telegram menyediakan sangat banyak bot yang akan membantu kehidupan digital. Mulai dari bot chat, bot download, bot musik, hingga bot games dan masih banyak lagi. Soal privasi, Telegram bisa menjamin penggunanya tetap merasa nyaman tanpa gangguan dari akun tidak dikenal.

Messenger

Rasanya seluruh pengguna Android sudah mengenal aplikasi chat milik Meta yang satu ini. Jika kamu adalah salah satu pengguna Facebook, maka Messenger adalah aplikasi perpesanan yang pertama kali disarankan untuk diunduh. Cukup dari satu aplikasi saja, semua komunikasi digital seperti telepon, chat, hingga video call dengan teman Facebook bisa dilakukan secara gratis.

Messenger memiliki banyak mode dan fitur yang bisa dieksplor sekaligus diterapkan pada group obrolan kamu. Salah satunya yang paling populer adalah Mode Menghilang dan pengaturan privasi yang lebih praktis. Hal paling penting adalah aplikasi chatting ini kompatibel dengan semua perangkat lho.

WhatsApp

Pada setiap smartphone Android orang Indonesia rasanya belum lengkap tanpa menginstall WhatsApp. Pada kenyataannya WhatsApp memang telah populer di lebih dari 180 negara dan saat ini sudah digunakan oleh milyaran user di seluruh dunia. Pasalnya, WhatsApp termasuk aplikasi chat yang sangat praktis dan sederhana sehingga mudah digunakan oleh orang awam teknologi sekalipun.

Seluruh pesan yang saling dikirimkan oleh pengguna WhatsApp dilindungi oleh enskripsi pribadi sehingga bisa dicadangkan sekaligus terjaga privasinya. Meski sudah banyak beredar versi aplikasi WhatsApp ilegal seperti mod yang punya sejumlah fitur berbeda dari versi asli, jangan sampai tergiue karena akan berdampak negatif terhadap privasimu.

MiChat

Nah, kalau aplikasi chatting selain whatsapp yang satu ini bukan hanya bisa digunakan untuk berkomunikasi dengan teman-teman saja. Kamu juga bisa berkenalan dengan orang baru, lho. Ya, MiChat menawarkan fitur Pohon Pesan dan Pengguna Sekitar untuk penggunanya yang ingin memperluas relasi. Menariknya, MiChat juga punya ikon Trending Chat untuk melihat topik apa saja yang sedang hangat diperbincangkan di ruang obrolan, sehingga pas buat kamu yang lagi cari aplikasi chatting cari jodoh atau aplikasi chatting yang bisa mencari teman sekitar.

MiChat bisa kamu unduh tanpa rasa khawatir akan kehabisan ruang penyimpanan karena hanya berukuran 40 MB saja. Untuk ruang chat berbentuk grup, aplikasi ini memfasilitasi kuota hingga 500 pengguna.

Snapchat

Hayo, siapa nih yang suka bermain dengan filter unik nan lucu dari Snapchat? Tidak dipungkiri bahwa Snapchat sangat memikat karena filter yang dihadirkannya. Sebagai pengguna, kamu bisa berekspresi dengan bebas melalui Bitmoji, Lensa, Filter, dan masih banyak lagi.

Snapchat telah digunakan oleh milyaran user Android karena sangat seru sebagai aplikasi chatting selain WA. Setiap pengguna aplikasi ini juga memperoleh profil pertemanan sehingga kamu bisa melihat perjalanan atau momen bersama teman yang telah disimpan. Ingin video call bersama teman grup? Tenang, di Snapchat kamu bisa melakukan video call bersama kok.

Discord

Discord adalah aplikasi chat super seru untuk mengobrol bersama teman dan komunitas. Pasalnya, ruang obrolan di dalam Discord memiliki fitur untuk musik yang berbunyi di latar belakang sehingga suasana chatting semakin seru.

Discord mempunyai server yang dibagi menjadi beberapa kanal atau channel sehingga memudahkan pencarian berdasarkan tag informasi. Kamu bisa memoderasi ruang chat sembari bermain game sebagai intermezzo.

Kakao Talk

Kakao Talk memiliki konsep yang kurang lebih sama dengan Line. Stikernya sangat unik dan lucu sehingga pengguna Kakao Talk rela mengumpulkan koleksi stiker dengan ragam karakter. Berbagai fitur dalam Kakao Talk dibedakan menjadi 2 menu utama, yakni Open Chat dan Open Profile.

Ketika ingin masuk grup chat baru atau berkenalan secara random dengan orang baru, kamu bisa mengakses Open Chat. Tak hanya itu saja, di dalam KakaoTalk kamu juga bisa melakukan Live Streaming dan Face Talk lho!

Signal

Ingin menggunakan aplikasi chatting selain whatsapp terpercaya dan bahkan telah mendapat tag Pilihan Editor Google Play? Maka Signal wajib kamu unduh pada smartphone kesayangan kamu. Dengan menggunakan Signal, privasi akan tetap terjaga sehingga tidak akan ada pelacak atau iklan yang mengganggu ketika berkirim pesan.

Signal juga mempermudah untuk komunikasi dalam skala besar karena kamu bisa membentuk grup chat bersama dengan limit tertentu. Untuk mempermudah dalam mengenali notifikasi dari setiap kontak, kamu juga diberi akses setting notifikasi khusus agar bisa membedakan mana bagian chat yang termasuk prioritas.

Slack

Slack adalah aplikasi chat yang banyak diandalkan oleh perusahaan dalam management komunikasi para karyawannya. Selain chat pribadi, fitur utama Slack yang paling banyak digunakan adalah menu Channel. Slack akan membantu kamu dalam menampilkan pemberitahuan Channel penting dan thread yang tidak boleh dilewatkan agar lancar dalam berkoordinasi dengan teman atau atasan.

Itu dia 10 aplikasi chat yang wajib diunduh untuk memenuhi kebutuhan komunikasi dan informasi sehari-hari. Seluruh aplikasi di atas telah terbukti banyak digunakan dan sangat disukai oleh para user-nya di seluruh dunia. Mulai dari LINE hingga Slack, aplikasi chatting mana yang jadi favorit kamu?

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn