Staycation di Hotel Bersama Anak di Saat Pandemi, Aman Tidak Ya?

Sudah mau akhir tahun, nih! Ini momen yang sangat tepat untuk liburan setelah sepanjang tahun berkutat dengan pekerjaan. Anggap saja sebagai reward dan apresiasi bagi diri sendiri dan keluarga yang telah bertahan dengan baik. Selain itu, jiwa juga butuh refreshing supaya kembali siap menyambut tahun yang baru.

staycationImage via traveloka.com

Akan tetapi, dalam kondisi pandemi seperti sekarang, salah satu kekhawatiran saat liburan adalah soal keamanan. Apalagi bagi orang tua yang membawa anak untuk rekreasi, kesehatan anak jelas menjadi prioritas. Salah satu pilihan yang dianggap minim risiko adalah staycation atau menikmati momen holiday stays di hotel saja.

Ini yang Perlu Diperhatikan

Selama pandemi, aktivitas manusia lebih banyak dilakukan di rumah. Wajar jika muncul rasa bosan dan ingin mencari suasana baru. Namun, piknik ke tempat yang ramai juga bikin cemas. Bukan menikmati liburan, malah kepikiran dan menjadi stres karena takut virus. Tujuan untuk refreshing pun tidak tercapai.

Sebelum itu terjadi, ada dua hal yang perlu banget diperhatikan. Baik oleh kamu yang liburan sendiri, bersama sahabat atau pasangan, maupun mengajak anak-anak.

Taati Prokes

Tips ini terdengar klise karena semua orang pasti sudah tahu dan mungkin bosan. Namun, tindakan ini memiliki dampak yang signifikan terhadap keamanan selama liburan. Apa saja protokol kesehatan itu? Sederhana, kok! Pakai masker, jaga jarak, dan selalu cuci tangan. Itu adalah beberapa tindakan sederhana yang bisa dilakukan untuk mengurangi penularan virus.

Sebelum berangkat untuk liburan atau staycation di hotel, semua anggota keluarga yang ikut harus menyepakati hal ini. Anak-anak juga perlu di-briefing supaya menuruti aturan demi kenyamanan bersama. Biasanya, karena euforia liburan, hal-hal standar seperti ini menjadi terlupakan. Karena itu, penting untuk mengingatkannya sejak awal.

Atur Waktu Liburan

Hal kedua yang tak kalah penting adalah mengatur waktu liburan dengan cermat. Selain harus memperhatikan kesempatan cuti (bagi orang tua) dan liburan sekolah (bagi anak-anak), kamu juga sebaiknya mencari waktu saat hotel tidak terlalu ramai.

Biasanya, kondisi agak sepi selama weekdays. Tujuannya untuk meminimalisir kemungkinan interaksi dengan orang lain. Namun, jika tidak memungkinkan, kamu bisa menanyakan kepada pihak hotel mengenai aturan prokes yang diterapkan dan apakah ada pembatasan tamu supaya tidak terlalu ramai.

Mengapa Staycation?

Alasan utama adalah bisa menikmati suasana baru selain di rumah sendiri. Saat staycation pun kamu juga lebih rileks karena bisa sejenak menyingkirkan tanggung jawab pekerjaan sehari-hari, termasuk beberes rumah. Jika berlibur bersama keluarga dan anak-anak, kamu bisa membangun kedekatan tanpa terganggu hal lain.

Apa lagi nih keuntungan melakukan staycation? Dari segi bujet yang perlu dikeluarkan, aktivitas ini bisa dikatakan lebih hemat. Gimana enggak, kamu hanya perlu membayar biaya akomodasi selama liburan. Selain itu, mungkin ada pengeluaran untuk makan dan fasilitas tambahan. Tenaga pun tidak terkuras karena harus berkeliling tempat wisata. Apalagi disaat yang sama memilih tempat staycation yang tidak jauh dari destinasi wisata, misal saat di Lombok memilih penginapan yang tidak jauh dari pantai, misal di Jogja memilih penginapan di Jogja yang tidak jauh dari Malioboro. Jadi, staycation juga cocok banget bagi para kaum mager.

Alasan lainnya adalah waktu singkat untuk liburan. Dengan satu dua hari saja, kamu bisa menikmati ketenangan selama menginap di hotel idaman. Kamu pun tidak perlu bingung untuk menyusun itinerary.

Cara Pilih Hotel yang Tepat

Hotel yang dipilih untuk staycation berpengaruh terhadap kepuasan liburan. Karena itu, jangan asal-asalan menentukan pilihan. Setidaknya, hotel tersebut harus memiliki fasilitas yang lengkap dan memadai serta sesuai dengan kebutuhan kamu nanti saat menginap.

Syarat lainnya adalah mudah dijangkau dan memiliki akses yang terbuka ke tempat penting seperti tempat makan, minimarket, dan lainnya. Dari segi penginapan, pilih hotel yang memiliki sirkulasi udara yang lancar. Untuk perlengkapan pribadi, kamu bisa memilih untuk membawa sendiri supaya lebih aman.

Kamu juga dapat menghemat pengeluaran dengan memanfaatkan promo dari Traveloka. Di sini kamu bisa berburu penginapan dengan harga yang lebih pas di kantong. Untuk menikmati promo, pastikan semua syarat yang ditentukan telah terpenuhi.

Jadi, staycation di hotel bersama anak diharapkan aman-aman saja selama menerapkan standar protokol kesehatan. Karena itu, jangan tunda liburan, yuk pesan hotel sekarang!

Deden Kurniawan

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn

Bijaklah dalam berkomentar. Pertanyaan, kritik dan saran dipersilahkan. Komentar dengan spam link akan otomatis terhapus.

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال