HP RAM 6GB dengan Baterai 5000 mAh Terbaik - Update April 2024

Cari hp ram 6gb baterai 5000mAh? Berikut rekomendasi hp ram 6gb baterai 5000 mAh terbaik pilihan Ponselhub lengkap dengan spesifikasi dan harganya

Selain kinerja chipset dan internal storage, kapasitas RAM dan baterai juga perlu menjadi hal yang patut dipertimbangkan ketika kalian hendak membeli smartphone.

HP RAM 6GB Baterai 5000 mAh TerbaikImage Credit : Xiaomi Indonesia

Seperti diketahui, RAM memberikan pengaruh yang cukup signifikan terhadap performa smartphone sehingga mampu menjalankan sistem operasi dengan lebih lancar dan cepat, sehingga wajar saja jika banyak hp flagship yang dibekali ram berkapasitas besar.

Begitu juga dengan kapasitas baterai. Semakin besar kapasitas baterai, semakin besar daya yang bisa tampung, itu berarti semakin panjang juga durasi smartphone kalian dapat digunakan, baik dalam mode standby, menelpon, memutar musik atau film, hingga bermain game.

Baterai berkapasitas besar tentu akan sangat membantu kalian yang memang aktivitas utamanya sering di luar ruangan, sehingga tidak perlu terlalu sering melakukan pengisian daya.

HP RAM 6GB Baterai 5000 mAh Terbaik 2023

Untuk kalian yang sedang mencari hp ram 6gb baterai 5000 mAh terbaik tahun 2023, berikut rekomendasi hp ram 6gb baterai 5000mAh terbaik tahun 2023 pilihan Ponselhub selengkapnya:

Realme 9 Pro 5G

HP Realme
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Realme 9 Pro 5G
  • Rilis Maret 2022
  • Layar 6.6 inci IPS LCD 120Hz
  • Chipset Qualcomm SM6375 Snapdragon 695 5G (6 nm)
  • GPU Adreno 619
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 8/128 GB, 6/128 GB
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 3.400.000 - 3.800.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Realme 9 Pro 5G dan Harganya
Bicara soal perangkat Android terbaru dari Realme, tentu Realme 9 Pro 5G adalah salah satu smartphone yang wajib dipilih. Dukungan konektivitas 5G pada perangkat ini hadir dari SoC besutan Qualcomm, Snapdragon 695 5G. Pada chipset tersebut terdapat fabrikasi 6nm yang mana memiliki tingkat efisiensi energi dan daya yang disukai oleh pengguna dengan mobilitas tinggi.

Selain itu, Realme 9 Pro 5G juga dibekali dengan RAM jumbo hingga 8GB yang memiliki dukungan Dynamic Expansion RAM maksimal 5GB. Untuk besaran kapasitas internalnya perangkat ini memiliki ukuran sebesar 128GB.

Beralih ke bagian display, Realme 9 Pro 5G memiliki layar lebih lega daripada pendahulunya dengan ukuran 6.6 inci. Dengan panel IPS LCD beresolusi Full HD Plus Realme bahkan menyertakan kerapatan piksel hingga 400 ppi. Alhasil, tingkat ketajaman layar pun lebih memuaskan. Untuk tingkat refresh rate dan touch sampling rate-nya Realme 9 Pro 5G menawarkan ukuran masing-masing 120Hz dan 240Hz.

Smartphone yang satu ini mengemas baterai 5.000 mAh yang juga lebih besar daripada suksesornya. Ia dilengkapi dengan Dart Charge 33W sehingga kalian hanya butuh waktu 1 jam saja untuk mengisi penuh daya.

Konfigurasi kamera Realme 9 Pro 5G terdiri atas tiga kamera belakang dan single selfie 16MP di bagian depan. Kamera belakangnya mencakup kamera utama 64MP, kamera makro 2MP, dan kamera ultrawide 8MP.

Realme 9 Pro 5G
Rilis : Maret 2022
8/128 GB - Rp 3.800.000
6/128 GB - Rp 3.400.000
[Update]
Beli di Shopee

Redmi Note 11

Redmi Note 11
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Redmi Note 11
  • Rilis Maret 2022
  • Layar 6.4 inci AMOLED 90Hz
  • Chipset Qualcomm SM6225 Snapdragon 680 4G (6 nm)
  • GPU Adreno 610
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB, 4/128 GB
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 13 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 2.800.000 - 2.500.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Redmi Note 11 dan Harganya
Redmi kembali menggoda pengguna setia Android melalui rilis Redmi Note 11 yang dibanderol hanya dengan harga 2 jutaan saja. Menepati tag line “Jawaranya Semua Tantangan”, Redmi Note 11 menawarkan desain modern yang membawa ketebalan 8.9mm dengan berat 179 gram.

Redmi Note 11 adalah salah satu smartphone paling worth it to buy di segmennya yang mengusung tampilan AMOLED. Dengan kecerahan puncak 1000 nits, kalian dapat dengan leluasa menikmati konten favorit melalui layar besar 6.43 inci dan refresh rate 90Hz yang dimilikinya. Soal resolusi, Xiaomi telah menyertakan resolusi Full HD+ sehingga dijamin kalian akan betah menggunakannya.

Ponsel ini akan membantu aktivitas digital karena performa serba bisa yang ditenagai oleh Snapdragon 680 (6nm). Prosesor ini adalah andalan dari Qualcomm yang hemat energi yang artinya akan memberikan masa pakai lebih lama. Dengan baterai besar berkapasitas 5.000mAh dan fast charge 33W yang telah disertakan, Redmi Note 11 pantas mendapat sorotan tahun ini.

Beralih ke sektor sensor optik, Redmi Note 11 pun tidak kalah menawan dari para rivalnya. Selain kamera utama 50MP, kamera ultrawide 8MP, dan dua buah sensor 2MP untuk kamera makro dan sensor depth, Redmi Note 11 pun menawarkan kamera selfie 13MP yang tidak kalah mumpuni. Kalian bisa memilih kapasitas penyimpanan 4GB/128GB atau 6GB/128GB sesuai budget yang tersedia.

Redmi Note 11
Rilis : Maret 2022
6/128 GB - Rp 2.800.000
4/128 GB - Rp 2.400.000
[Update]
Beli di Shopee

Poco M4 Pro

Poco M4 Pro
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Poco M4 Pro
  • Rilis Maret 2022
  • Layar 6.43 inci AMOLED 90Hz
  • Chipset Mediatek Helio G96 (12 nm)
  • GPU Mali-G57 MC2
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB, 8/256 GB
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 2.900.000 - 3.400.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Poco M4 Pro dan Harganya
Sebagai salah satu andalan baru dari Xiaomi, Poco M4 Pro bersaing ketat dengan perangkat smartphone di rentang harga 2 jutaan lainnya. Membawa desain segar, layar Poco M4 Pro telah mengantongi sertifikasi IP53 dan diberi proteksi layar Corning Gorilla Glass 3 untuk ketahanan yang terjamin.

Xiaomi memilih layar Super AMOLED berukuran besar hingga 6.43 inci untuk menjanjikan tampilan display yang memuaskan. Seolah belum cukup, kalian akan memperoleh dukungan kecepatan refresh hingga 90Hz dan touch sampling rate 180Hz pada perangkat ini. Selain itu Poco M4 Pro juga telah memiliki dukungan color gamut DCI-P3 dan klaim kecerahan hingga 1000 nits lho.

Performa perangkat ini mengandalkan chipset andal dari MediaTek, yakni Helio G96. Sementara untuk pemrosesan grafisnya terdapat GPU Mali-G57 MC2. Kinerjanya memang dijamin memuaskan karena Xiaomi telah menyertakan dukungan RAM hingga 8GB dan memori internal 256GB. Poco M4 Pro pun termasuk smartphone yang sudah memiliki dukungan RAM Ekspansi hingga 3GB.

Poco M4 Pro mempunyai konfigurasi kamera yang tidak kalah unggul. Di bagian depan tersemat kamera selfie 16MP sementara di bagian punggungnya terdapat kombinasi kamera utama 64MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP.

Ponsel yang satu ini juga menawarkan keunggulan speaker setero dan baterai besar 5.000mAh yang dilengkapi oleh dukungan teknologi fast charge 33W.

Poco M4 Pro
Rilis : Maret 2022
8/256 GB - Rp 3.400.000
6/128 GB - Rp 2.900.000
[Update]
Beli di Shopee

Redmi 10 5G

HP Xiaomi
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Redmi 10 5G
  • Rilis Agustus 2022
  • Layar 6.58 inci IPS LCD 90Hz
  • Chipset MediaTek Dimensity 700 (7 nm)
  • GPU Mali-G57 MC2
  • Eksternal Tidak tersedia slot microSD
  • Internal 4/128 GB, 6/128 GB
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 5 MP
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 18W
  • Harga Rp 2.700.000 - 2.900.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Redmi 10 5G dan Harganya
Siapa sih yang belum kenal Redmi 10 5G? Salah satu jagoan Xiaomi ini memang laris manis di kalangan pengguna setia Android karena spesifikasinya yang mumpuni bisa dijajal dengan merogoh kocek 3 jutaan saja.

Sektor dapur pacu Redmi 10 5G diisi oleh chipset MediaTek Dimensity 700. Chip yang dibangun pada proses fabrikasi 7 nanometer ini membawa CPU Octa-core dengan clock speed di angka 2.2 GHz dan bekerja sama dengan pengolah gragis GPU Mali-G57 MC2.

Di Indonesia, Xiaomi menghadirkan Redmi 10 5G dengan dua varian konfigurasi yang termasuk lapang di kelasnya. Kalian bisa memilih sesuai kebutuhan dan budget antara RAM 4 GB dan memori internal 128 GB atau varian yang lebih tinggi RAM 6 GB dan memori internal 128 GB.

Pada bagian depan, Redmi 10 5G menyuguhkan visualisasi Full HD Plus (1080 x 2048 piksel) dari panel LCD IPS berukuran 6.58 inci. layar waterdrop ini hadir dengan refresh rate adaptif hingga 90 Hz dan sudah diberi proteksi Corning Gorilla Glass sehingga nyaman digunakan.

Adapun untuk keperluan memotret perangkat ini mengandalkan kamera selfie 5 MP dan dua buah kamera di punggungnya yang mencakup sensor utama 50 MP serta sensor depth 2 MP.

Dengan desain flat edge, Redmi 10 5G mengemas baterai jumbo 5.000 mAh dan sudah diberi dukungan fast charging hingga 18W.

Redmi 10 5G
Rilis : Agustus 2022
6/128 GB - Rp 2.900.000
4/128 GB - Rp 2.700.000
[Update]
Beli di Shopee

Samsung Galaxy A13

Samsung Galaxy A13
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Samsung Galaxy A13
  • Rilis Maret 2022
  • Layar 6.6 inci PLS LCD
  • Chipset Exynos 850 (8nm)
  • GPU Mali-G52
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 4/128 GB, 6/128 GB
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 5 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 8 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 15W
  • Harga Rp 2.500.000 - 2.700.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Samsung Galaxy A13 dan Harganya
Samsung Galaxy A13 merupakan salah satu smartphone terbaru Samsung tahun ini. Hanya dengan budget 2 jutaan saja, kalian sudah bisa meminang perangkat ini. Apalagi bagi yang gemar dengan fotografi tentu saja setup quad-camera belakangnya sayang dilewatkan. Tercatat bahwa Samsung Galaxy A13 membawa kamera utama 50MP yang didampingi dengan kamera ultrawide 5MP, kamera makro 2MP, dan depth sensor 2MP.

Kombinasi lensa yang mumpuni di kelasnya tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fitur mendukung agar hasil potret kalian semakin menarik. Tak lupa Samsung juga telah menyematkan kamera depan 8MP untuk keperluan swafoto, video call, hingga face unlock.

Samsung Galaxy A13 sudah mengusung tampilan Full HD Plus (1080 x 2408 piksel) dengan ukuran layar 6.6 inci meski masih menggunakan panel IPS LCD. Mengingat harganya yang bersahabat dengan kantong, Galaxy A13 tergolong unggul karena kerapatan piksel layarnya pun mencapai angka 400 ppi dan sudah dilapisi dengan Gorilla Glass 5.

Soal performa Galaxy A13 mengandalkan chipset dari Samsung sendiri, yakni Exynos 850. SoC yang juga tampak pada pendahulunya ini memberikan kinerja yang cukup bisa diandalkan karena mendapat dukungan dari RAM 4/6GB dan memori internal sebesar 128GB. Jika kalian membutuhkan kapasitas lebih, perangkat ini punya opsi slot microSD dengan daya ekspansi hingga 1TB.

Samsung Galaxy A13 dibekali daya baterai besar 5.000mAh dan fast charge 15W sehingga kalian bisa mengandalkannya sebagai daily driver.

Samsung Galaxy A13
Rilis : Maret 2022
6/128 GB - Rp 2.700.000
4/128 GB - Rp 2.500.000
[Update]
Beli di Shopee

Oppo A76

HP Oppo
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Oppo A76
  • Rilis Juli 2022
  • Layar 6.56 IPS LCD 90Hz
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 680 4G (6 nm)
  • GPU Adreno 610
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB
  • Kamera Belakang 13 MP (wide), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 8 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 3.400.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Oppo A76 dan Harganya
Oppo A76 merupakan ponsel kelas menengah yang digandrungi anak muda terutama bagi pengguna yang menyukai smartphone berdesain premium. Desain Oppo Glow pada perangkat ini memang sangat memikat karena diimbangi pula dengan bodi ringan berbobot 189 gram dan ketebalan 8.4mm.

Layar Oppo A76 hadir penuh warna dengan klaim kedalaman warna 8-bit dan ukuran lapang 6.56 inci. Sayangnya resolusi HD+ (720 x 1612 piksel) pada display LCD IPS ini masih mengecewakan bagi sebagian orang. Namun sebagai penawarnya kalian akan mendapatkan refresh rate tinggi 90Hz bersama touch sampling rate 180Hz untuk menghadirkan navigasi yang mulus.

Perangkat ini dipersenjatai Snapdragon 680 4G (6nm). Chipset hemat daya yang satu ini memiliki CPU 8 inti dengan clock speed hingga 2.4 Ghz dan GPU Adreno 610. Kinerjanya dijamin powerful karena Oppo memberikan dukungan RAM 6GB disertai RAM Extended 5GB dan kapasitas memori internal hingga 128GB. Masih kurang? Tenang, ada slot microSD yang dapat memperluas kapasitas secara eksternal.

Beralih ke spesifikasi kameranya, Oppo A76 menawarkan kamera belakang 13MP yang didampingi oleh sensor sekunder 2MP. Sementara kamera selfienya hadir dengan resolusi 8MP yang telah dilengkapi berbagai fitur terkini.

Perangkat ini membawa kapasitas daya besar 5.000 mAh yang secara praktis bisa menemani aktivitas kalian hingga 2 hari pemakaian. Untuk mengisi daya, kalian dapat mengandalkan kemampuan SuperVOOC 33W dari Oppo agar tak perlu menunggu lama ketika mengisi ulang baterai ponsel.

Oppo A76
Rilis : Juli 2022
6/128 GB - Rp 3.400.000
[Update]
Beli di Shopee

Redmi Note 11 Pro

Redmi Note 11 Pro
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Redmi Note 11 Pro
  • Rilis Maret 2022
  • Layar 6.67 inci Super AMOLED 120Hz HDR10
  • Chipset Mediatek Helio G96 (12 nm)
  • GPU Mali-G57 MC2
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 8/128 GB, 6/128 GB
  • Kamera Belakang 108 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 67W
  • Harga Rp 3.500.000 - 3.800.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Redmi Note 11 Pro dan Harganya
Tidak cukup dengan kesuksesan Redmi Note 10, kalian bisa menjajal kinerja terdepan dari perangkat baru andalan Xiaomi tahun ini, yaitu Redmi Note 11 Pro. Ponsel yang mempunyai tampilan elegan ini dibanderol mulai dari 3 jutaan dan mengusung sistem pro-grade kamera 108MP yang menjadi incaran para fotografer mobile.

Melalui Redmi Note 11 Pro, Xiaomi menawarkan kombinasi teknologi Dual Native ISO, pixel binning 9 in 1, dan ukuran sensor besar 1/1,52” sehingga secara praktis akan menghasilkan potret yang menawan. Seluruh kinerjanya dapat kalian nikmati di atas layar AMOLED besar 6.67 inci yang sudah dibekali SGS Eye Care Display. Bukan sembarang layar, panel berkualitas tersebut bahkan menawarkan high refresh rate hingga 120Hz dan touch sampling rate mencapai 360Hz.

Xiaomi juga menjamin perangkat ini siap bertahan dalam waktu yang lama dengan baterai besar yang tersemat berkapasitas 5.000 mAh. Kalian dapat mengisi ulang baterai jumbo ini dengan dukungan fast charging 65W yang telah disertakan pula.

Di bagian dapur pacu, Redmi Note 11 Pro ditenagai oleh chipset gaming dari MediaTek, Helio G96. Kecanggihannya didukung secara maksimal oleh ruang penyimpanan yang lapang sehingga kombinasinya akan menghasilkan performa tangguh yang dicari oleh mayoritas pengguna Android. kalian bisa memilih salah satu di antara 2 pilihan memori, yakni RAM 6/8GB yang dipasangkan dengan ROM 128GB.

Redmi Note 11 Pro
Rilis : Maret 2022
8/128 GB - Rp 3.800.000
6/128 GB - Rp 3.500.000
[Update]
Beli di Shopee

Samsung Galaxy A33 5G

Samsung Galaxy A33 5G
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Samsung Galaxy A33 5G
  • Rilis April 2022
  • Layar 6.4 inci Super AMOLED 90Hz
  • Chipset Exynos 1280 (5 nm)
  • GPU Mali-G68
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB, 8/128 GB, 8/256 GB
  • Kamera Belakang 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 5 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 13 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 25W
  • Harga Rp 4.700.000 - 5.500.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Samsung Galaxy A33 5G dan Harganya
Tak diragukan lagi Samsung Galaxy A33 5G adalah salah satu ponsel 5G terbaru yang worth it to buy. Dari segi display, perangkat ini menawarkan layar berukuran 6.4 inci yang sudah menggunakan panel Super AMOLED. Ia membawa kecepatan refresh layar 90Hz dan touch sampling rate yang diklaim hingga 180Hz sehingga akses navigasi dan scrolling layar semakin smooth.

Sebagai smartphone kelas menengah, Galaxy A33 5G dibekali dengan sensor optik yang memadai untuk kepentingan fotografi dan videografi. Pada bagian depan tersemat kamera selfie 13MP sementara di bagian punggungnya terdapat empat kamera yang mencakup kamera utama 48MP, kamera ultrawide 8MP, kamera makro 5MP, dan sensor depth 2MP.

Samsung mengunggulkan fitur OIS atau Optical Image Stabilization sehingga bisa meredam guncangan ketika kalian sedang mengabadikan momen penting.

Samsung Galaxy A33 5G diotaki chipset Exynos 1280 yang memberikan performa lancar jaya karena mendapat dukungan dari RAM jumbo hingga 8GB dan memori internal sebesar 128GB. Menariknya lagi, Samsung Galaxy A33 5G sudah punya fitur RAM virtual hingga 8GB sehingga secara praktis total RAM yang disediakan bisa mencapai 16GB lho!

Ponsel yang sudah mengantongi sertifikasi IP67 ini mengemas daya baterai 5.000mAh dan sudah didukung dengan teknologi fast charge 25W. Jika tertarik, kalian bisa membawa Galaxy A33 5G pulang dengan budget 4 jutaan saja.

Samsung Galaxy A33 5G
Rilis : April 2022
8/256 GB - Rp 5.500.000
8/128 GB - Rp 5.000.000
6/128 GB - Rp 4.700.000
[Update]
Beli di Shopee

Samsung Galaxy M33 5G

Samsung Galaxy M33 5G
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Samsung Galaxy M33 5G
  • Rilis April 2022
  • Layar 6.6 inci TFT LCD 120Hz
  • Chipset Exynos 1280 (5 nm)
  • GPU Mali-G68
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB, 8/128 GB
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 5 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 8 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 25W
  • Harga Rp 4.000.000 - 4.200.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Samsung Galaxy M33 5G dan Harganya
Samsung Galaxy M33 5G adalah smartphone baru dari Samsung yang hadir dengan layar beresolusi Full HD Plus sekaligus membawa refresh rate tinggi hingga 120Hz. Meskipun masih menggunakan panel TFT, kerapatan piksel displaynya berada di angka 400 ppi.

Dari segi desain, salah satu anggota anyar dari M Series ini memang tidak membawa kesan baru alias masih membawa nuansa khas dari pendahulunya. Body Samsung Galaxy M33 5G juga cenderung bongsor dengan ketebalan 9.4 mm dan bobot 198 gram. Layarnya sendiri memiliki rentang 6.6 inci dan dibekali dengan kamera selfie 8MP pada notch di atasnya.

Sementara untuk spesifikasi kamera di bagian punggung Samsung Galaxy M33 5G tak kalah menarik karena membawa kamera utama 50MP. Ia didampingi oleh kamera ultrawide beresolusi 5MP, kamera makro 2MP, dan tersedia pula depth sensor dengan resolusi yang sama. Samsung mengklaim bahwa Galaxy M33 punya kemampuan rekaman video hingga 4K pada 30 frame per detik lho.

Perangkat ini diotaki chipset 5G Exynos 1280 (5nm) yang memiliki kecepatan maksimum hingga 2.4GHz. Tentu performa Samsung Galaxy M33 5G bisa diandalkan karena turut dibantu RAM 6/8GB dan memori internal hingga 128GB. Tenang, ada slot microSD jika kalian merasa kapasitas tersebut masih kurang.

Dengan sistem Android 12 terbaru, Samsung Galaxy M33 5G mengemas baterai besar 5.000mAh dan didukung teknologi fast charge 25W.

Samsung Galaxy M33 5G
Rilis : April 2022
8/128 GB - Rp 4.200.000
6/128 GB - Rp 4.000.000
[Update]
Beli di Shopee

Realme Narzo 50 5G

HP Realme
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Realme Narzo 50 5G
  • Rilis Mei 2022
  • Layar 6.6 inci IPS LCD 90Hz
  • Chipset MediaTek Dimensity 810 (6 nm)
  • GPU Mali-G57 MC2
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB
  • Kamera Belakang 48 MP (wide), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 8 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 3.400.000 [Update]
Selengkapnya : Spesifikasi Realme Narzo 50 5G dan Harganya
Meski berada pada seri yang sama, Realme Narzo 50 5G berbeda dari saudara 4G-nya karena membawa beberapa peningkatan spesifikasi termasuk dukungan jaringan 5G. Membawa desain bodi belakang bertekstur diagonal, perangkat ini terasa premium namun dibanderol di harga 3 jutaan saja. Dimensinya pun lebih kompak dengan ukuran 163.8 x 75.1 x 8.1 mm dan boboy 190 gram saja.

Pada bagian depan Realme Narzo 50 5G menawarkan tampilan Full HD Plus (1080 x 2408 piksel) di atas layar IPS LCD 6.6 inci. Display tersebut membawa refresh rate 90 Hz dan touch sampling rate hingga 180 Hz yang secara teknis merupakan perpaduan sempurna untuk navigasi yang mulus.

Sementara untuk spesifikasi kameranya, kalian akan mendapatkan dual kamera belakang yang mencakup sensor utama 48 MP dan kamera monokrom 2MP. Untuk keperluan selfie atau pun video call, perangkat ini memiliki kamera depan beresolusi 8MP.

Realme Narzo 50 5G juga tak kalah unggul dalam hal ketahanan daya dengan kapasitas baterai 5.000 mAh yang didukung oleh teknologi pengisi daya cepat hingga 33W. Fitur-fitur dan konektivitasnya pun terbilang lengkap mulai dari jack audio, side fingerprint, hingga Wi-Fi 5.

Ponsel ini ditenagai oleh MediaTek Dimensity 810 yang memiliki proses fabrikasi 6 nanometer dan clock speed hingga 2.4 GHz. Kinerjanya ditopang oleh kapasitas RAM hingga 6GB ditambah RAM virtual 5GB dan memori internal 128GB.

Realme Narzo 50 5G
Rilis : Mei 2022
6/128 GB - Rp 3.400.000
[Update]
Beli di Shopee

HP RAM 6GB Baterai 5000 mAh Terbaik 2022

Untuk kalian yang sedang mencari hp ram 6gb baterai 5000 mAh terbaik tahun 2022, berikut rekomendasi hp ram 6gb baterai 5000mAh terbaik tahun 2022 pilihan Ponselhub selengkapnya:

Vivo Y19

HP Vivo
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Vivo Y19
  • Rilis November 2019
  • Layar 6.53 inch IPS LCD ~395 ppi
  • Chipset Mediatek MT6768 Helio P65 (12nm)
  • GPU Mali-G52 MC2
  • Internal 6/128 GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 16 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 18W
  • Harga Rp 2.300.000
Selengkapnya : Spesifikasi Vivo Y19 dan Harganya

Layar Vivo Y19 menggunkan panel IPS LCD berukutan 6.53 inci FHD+ Ultra All Screen yang nampak lapang berkat bezelnya yang tipis pada tiap sisinya.

Sementara pada sektor kamera, Vivo Y19 dibekali 1 kamera selfie beresolusi 16MP, sedangkan pada punggungnya tersemat 3 lensa pada sebuah modul kamera dengan resolusi masing-masing 16 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro). Modul kamera ini sudah didukung fitur AI Multi-Mode Camera sehingga diklaim mampu menghasilkan jepretan yang ciamik.

Untuk menungjang performa yang handal, hp ram 6gb ini dibekali chipset Helio P65 yang dipadankan dengan RAM 6GB dan internal storage berkapasitas 128GB. Tidak ketinggalan fitur Ultra Game Mode dan Voice Changer untuk memberikan pengalaman gaming online yang lebih imersif. Selain itu, dibekali pula baterai berkapasitas 5000 mAh dengan fitur fast charging 18W untuk daya tahan panjang dengan masa pengisian yang singkat.

Oppo A74

HP Oppo
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Oppo A74
  • Rilis April 2021
  • Layar 6.43 inci AMOLED ~409 ppi
  • Chipset Qualcomm SM6115 Snapdragon 662 (11 nm)
  • GPU Adreno 610
  • Internal 6/128 GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 48 MP (wide), 2 MP (depth), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 38W
  • Harga Rp 2.400.000
Selengkapnya : Spesifikasi Oppo A74 dan Harganya
Mendapatkan smartphone yang solid dengan ruang penyimpanan besar dan dilengkapi baterai jumbo memang agak sulit. Namun di antara banyaknya pilihan, kalian bisa melirik kepada Oppo A74 yang menawarkan hal tersebut.

Oppo A74 memiliki ruang RAM hingga 6GB yang dipasangkan bersama penyimpanan internal 128GB. Perangkat ini bisa menemani kalian seharian penuh karena telah dibekali dengan kapasitas daya 5.000 mAh dan fast charge SuperVOOC 33W untuk mengisi daya full dalam waktu 1 jam saja.

Bagi penggemar fotografi, tentu saja ponsel yang satu ini terasa istimewa. Pasalnya, Oppo A74 membawa kamera yang dipenuhi fitur terkini seperti Night Mode hingga Google Lens. Di bagian punggungnya tersemat konfigurasi triple kamera yang tersusun dari kamera utama 48MP, kamera makro 2MP, dan kamera potret 2MP. Sementara kamera depannya menawarkan resolusi besar 16MP.

Seluruh kinerja apik dari perangkat ini dapat kalian nikmati di atas layar AMOLED berukuran besar hingga 6.43 inci. Panel pada Oppo A74 juga telah disertai resolusi tinggi Full HD+ sehingga lebih menyenangkan untuk menonton streaming atau pun bermain gim. Dengan bekal panel berkualitas tersebut, Oppo A74 memiliki fingerprint in-display yang sangat akurat.

Oppo A74 ditenagai oleh Snapdragon 662 yang memiliki kecepatan CPU hingga 2GHz. Kinerjanya berkombinasi dengan GPU Adreno 610 untuk pemrosesan grafis yang baik.

Poco X3 NFC

HP Xiaomi
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Poco X3 NFC
  • Rilis September 2020
  • Layar 6.67" IPS LCD ~395 ppi
  • Chipset Qualcomm SM7150-AC Snapdragon 732G (8 nm)
  • GPU Adreno 618
  • Internal 6/64GB, 8/128GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 13 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 20 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5160 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 2.850.000 - 3.250.000
Selengkapnya : Spesifikasi Poco X3 NFC dan Harganya

Poco X3 NFC bisa menjadi pilihan kalian yang menginginkan smartphone dipenuhi spesifikasi tinggi dengan harga terjangkau. Dibaderol mulai dari 2 jutaan, Poco hadir dengan pilihan warna Shadow Gray dan Cobalt Blue.

Poco X3 NFC memiliki layar lebar 6,67 inci Dot Display dan menawarkan refresh rate tinggi, yakni 120 Hz. Mengusung resolusi 2400 x 1080 FHD+, smartphone ini juga dilengkapi dengan Corning Gorilla Glass 5 dan peringkat IP53. Dengan bobot 215g dan sasis setebal 9,4mm Poco X3 NFC memang tidak bisa dibilang ringan namun tetap nyaman digenggam karena tidak terlalu tebal.

Xiaomi telah berhasil memasukkan CPU Snapdragon 732G pada perangkat ini yang membuatnya memiliki nilai lebih di mata pengguna. Kalian bisa memainkan game dengan frame rate yang tinggi dan multi-tasking aplikasi tanpa lemot atau lag.

Sensor kameranya pun bisa diandalkan dengan kamera utama 64 MP yang didukung oleh 13 MP ultra-wide, sensor depth 2 MP, dan kamera makro 2 MP. Tak ketinggalan, kamera selfie 20 MP yang melengkapinya pun membuat perangkat ini bisa menghasilkan fotografi dan video yang berkualitas.

Smartphone ini berjalan pada MIUI 12 berbasis Android 10 dan didukung oleh kapasitas baterai besar 5.160 mAh beserta fast charging 33W. Selain itu, kalian akan mendapatkan dua pilihan penyimpanan yang lega, yakni RAM 6GB/8GB dan ROM 64GB/128GB.

Redmi Note 10s

HP Xiaomi
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Redmi Note 10s
  • Rilis Mei 2021
  • Layar 6.43 inci AMOLED ~409 ppi
  • Chipset Mediatek Helio G95 (12 nm)
  • GPU Mali-G76 MC4
  • Internal 6/64 GB, 8/128 GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 13 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 2.900.000 - 3.400.000
Selengkapnya : Spesifikasi Redmi Note 10s dan Harganya

Redmi Note 10s terlihat mirip dengan ponsel Note 10 lainnya dari Xiaomi dengan semua varian menampilkan bagian belakang seperti kaca mengkilap, logo Redmi kecil di sisi kiri bawah, dan modul kamera yang dirancang khusus.

Perangkat ini memiliki layar AMOLED 6,43 inci dengan resolusi Full HD+ (1080p). Dari tampilannya, Note 10s menawarkan spesifikasi layar yang sama dengan Note 10, yang berarti sangat cocok untuk menonton berbagai konten dan bermain game.

Selain tampilan yang bagus, Redmi Note 10S juga memiliki audio onboard yang sangat bagus untuk smartphone kelas menengah ke bawah berkat pengaturan speaker ganda. Kalian bisa dengan puas bermain game atau multi-tasking tanpa lag karena perangkat ini ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio G95, dan varian konfigurasi penyimpanan yang tersedia di Indonesia adalah 6/8GB RAM + 64/128GB penyimpanan internal.

Xiaomi membekali Redmi Note 10s dengan kamera utama 64MP + ultra-wide angle 8MP + kamera makro 2MP + pengaturan kamera belakang quad sensor depth 2MP. Tak lupa terdapat kamera depan 13MP. Fitur fotografinya juga sangat menarik karena dilengkapi oleh mode malam, AI Beautify, Mode potret AI dengan bokeh dan kontrol depth.

Perangkat yang dibanderol di kisaran harga 2 juta ini telah mengantongi IP53, support NFC, dan memiliki baterai 5.000mAh yang bisa diisi dengan cepat melalui fast charger 33W yang disertakan.

Infinix Note 10 Pro

HP Infinix
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Infinix Note 10 Pro
  • Rilis Juni 2021
  • Layar 6.95 inci IPS LCD 90Hz
  • Chipset Mediatek Helio G95 (12 nm)
  • GPU Mali-G76 MC4
  • Eksternal Tersedia, microSDXC
  • Internal 6/64 GB, 8/128 GB
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (depth), 2 MP (monochrome)
  • Kamera Depan 16 MP
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast Charging 33W
  • Harga Rp 2.600.000 - 2.900.000
Selengkapnya : Spesifikasi Infinix Note 10 Pro dan Harganya
Infinix Note 10 Pro merupakan seri Note 10 yang paling diminati dari Infinix. Ponsel yang satu ini menggaet banyak perhatian karena hadir dengan spesifikasi mengesankan. Dari segi layar dan ruang penyimpanannya saja sudah dapat diterka bahwa Infinix Note 10 Pro akan menjadi smartphone yang laris di kalangan para player game.

Infinix telah membekali Note 10 Pro dengan display Super Fluid berukuran 6.95 inci dan beresolusi Full HD+. Kecepatan refresh-nya mencapai angka 90Hz sehingga menjamin tingkat smooth ketika digunakan. Pada notch layarnya Infinix Note 10 Pro juga mengunggulkan kamera swafoto canggih AI yang memiliki resolusi 16MP.

Di Indonesia, Infinix Note 10 Pro hadir dalam RAM mulai dari 6GB dengan memori internal 128GB. Ia bekerja sama dengan chipset gaming unggul dari MediaTek, Helio G95. Namun jika kapasitas penyimpanan tersebut masih kurang lapang, kalian bisa memanfaatkan opsi memori eksternal yang memiliki daya tampung slot hingga 2TB.

Ponsel yang satu ini juga didukung speaker ganda sinematik yang dilengkapi DTS. Alhasil apa pun output suara yang dihasilkan akan terasa jernih dan mantap. Infinix juga membekalinya dengan baterai jumbo 5.000 mAh beserta X-Charge 33W agar tidak cepat habis ketika bermain game.

Untuk spesifikasi kamera belakang, Infinix Note 10 Pro memiliki highlight kamera ultra night 64MP yang didukung oleh kamera sekunder 8MP dan 2MP.

Realme 8i

HP Realme
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Realme 8i
  • Rilis November 2021
  • Layar 6.6 inci IPS LCD 120Hz
  • Chipset Mediatek Helio G96 (12 nm)
  • GPU Mali-G57 MC2
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 4/64 GB, 6/128 GB
  • Kamera Belakang 50 MP (wide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 18W
  • Harga Rp 2.700.000 - 3.100.000
Selengkapnya : Spesifikasi Realme 8i dan Harganya
Meskipun mempunyai banyak competitor, Realme 8i menawarkan spesifikasi yang tidak kalah unggul. Tenaganya diklaim powerfull karena ada kombinasi yang mantap dari chipset gaming MediaTek Helio G96 dengan RAM lega sebesar 6GB dan memori internal 128GB. Kalaupun membutuhkan memori tambahan, kalian bisa memanfaatkan slot microSD yang telah disediakan oleh Realme.

Perangkat yang ini menawarkan daya tarik sejak pertama kali diluncurkan dari segi layarnya yang lapang. Berukuran 6.6 inci, Realme 8i memiliki refresh rate 120Hz agar scrolling di atas layar terasa smooth. Tampilan display punch hole ini memiliki resolusi Full HD+ dan berpanelkan IPS dengan kerapatan piksel 400 ppi sehingga cukup menggoda dengan harganya yang hanya 2 jutaan saja.

Realme 8i memiliki kamera single selfie beresolusi 16MP yang bisa diandalkan. Sensornya cukup besar dan diklaim mampu merekam video dengan resolusi Full HD. Sementara untuk kamera yang tersemat di bagian punggungnya ponsel ini membawa triple kamera yang dipimpin oleh sensor wide beresolusi 50MP. Kamera sekundernya merupakan sensor depth dan kamera makro 2MP.

Untuk melengkapi spesifikasi menarik dari perangkat ini, Realme membekalinya dengan kapasitas baterai 5.000 mAh dan fast charging 18W. Realme 8i memiliki bobot 194 gram dan ketebalan 8.5 mm dengan dua variasi warna elegan yang dihadirkan, yakni Space Black dan Space Purple.

Samsung Galaxy M22

HP Samsung
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Samsung Galaxy M22
  • Rilis September 2021
  • Layar 6.4 inci Super AMOLED 90Hz ~274 ppi
  • Chipset Mediatek Helio G80 (12 nm)
  • GPU Mali-G52 MC2
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 6/128 GB
  • Kamera Belakang 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 13 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 25W
  • Harga Rp 2.800.000
Selengkapnya : Spesifikasi Samsung Galaxy M22 dan Harganya
Seri M dari Samsung terkenal dengan ketahanan daya baterainya yang besar dan kapasitas ruang penyimpanan yang lega. Kalian bisa menjajal klaim tersebut dari Samsung Galaxy M22 sebagai salah satu perangkat smartphone yang banyak diincar oleh pencinta Android.

Samsung Galaxy M22 memang membawa spesifikasi dapur pacu yang powerful. Samsung telah menyematkan chipset gaming MediaTek Helio G80 untuk menghadirkan performa tangguh di kelasnya. Apalagi ponsel yang satu ini menawarkan RAM 6GB dengan penyimpanan internal lapang sebesar 128GB sehingga kinerjanya tidak akan lag ketika digunakan untuk membuka aplikasi berat.

Selain itu, aspek yang banyak disorot datang dari sektor display. Pasalnya, Samsung sudah membekali Samsung Galaxy M22 dengan panel Super AMOLED HD+ yang berukuran 6.4 inci. Jangan sedih karena resolusinya masih 720 piksel karena Samsung Galaxy M22 sudah memiliki dukungan HDR. Selain itu ia juga menawarkan kecepatan refresh yang cukup tinggi mencapai 90Hz untuk membuktikan teknologi real smooth display yang telah dihadirkan Samsung.

Ponsel ini memiliki kemampuan fotografi yang baik karena membawa resolusi besar dengan OIS. Ya, Samsung Galaxy M22 membawa kamera utama 48MP dengan dukungan OIS dan dilengkapi tiga sensor lainnya yang mencakup kamera ultrawide 8MP, kamera makro 2MP, dan depth sensor 2MP. Sementara kamera selfie-nya hadir dengan resolusi 13MP. Seluruh kinerja Samsung Galaxy M22 didukung oleh baterai besar 5.000 mAh dan fast charge 25W.

Oppo A74 5G

HP Oppo
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Oppo A74 5G
  • Rilis April 2021
  • Layar 6.5 inci LTPS IPS LCD 90Hz ~405 ppi
  • Chipset Qualcomm SM4350 Snapdragon 480 5G (8 nm)
  • GPU Adreno 619
  • Internal 6/128 GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 18W
  • Harga Rp 3.200.000
Selengkapnya : Spesifikasi Oppo A74 5G dan Harganya
Oppo A74 5G menyajikan daya tarik dari berbagai sisi sehingga tak heran banyak diincar oleh pencinta Android. Selain dari hadirnya jaringan 5G yang sudah jelas tertera pada namanya, Oppo A74 5G menawarkan performa kebut dari SoC Snapdragon 480 5G.

Ia berkombinasi dengan dukungan RAM berukuran 6GB dan penyimpanan internal 128GB. Performa unggulnya dapat kalian nikmati seharian karena Oppo A74 5G dibekali baterai 5.000 mAh yang tahan lama.

Perangkat ini membawa layar LCD luas dengan ukuran 6.49 inci yang dibekali refresh rate 90Hz. Rasio layar ke body yang dimilikinya pun cukup besar di angka 90.5% yang diimbangi dengan resolusi tinggi Full HD+. Meski tidak berpanelkan AMOLED, namun ponsel yang satu ini sudah dibekali DCI-P3 sehingga kualitas visualisasinya sangat terjamin.

Hadirnya setup quad kamera pada Oppo A74 5G juga semakin membuat smartphone ini membuktikan keunggulannya. Kalian dapat mengandalkan kamera utama 48MP yang dilengkapi dengan kamera ultrawide beresolusi 8MP dan kamera mono serta makro 2MP.

Oppo sendiri menjagokan fitur AI Acane Enchancement pada konfigurasi kamera perangkat ini untuk menghasilkan potret yang menawan dengan detail dan warna solid. Untuk selfie atau keperluan video call Oppo A74 5G telah menyediakan kamera depan beresolusi 16MP.

Oppo A74 5G juga memiliki dukungan teknologi NFC dan konektivitas yang lengkap sehingga dapat digunakan sebagai daily driver yang super efisien.

Poco X3 Pro

HP Xiaomi
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Poco X3 Pro
  • Rilis April 2021
  • Layar 6.67 inci IPS LCD 120Hz HDR10 ~395 ppi
  • Chipset Qualcomm Snapdragon 860 (7 nm)
  • GPU Adreno 640
  • Internal 6/128 GB, 8/256 GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 48 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 20 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5160 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 3.600.000 - 4.000.000
Selengkapnya : Spesifikasi Poco X3 Pro dan Harganya

Poco x3 Pro yang dirilis April 2021 lalu ini memang menyasar para remaja, karena tampilannya yang minimalis dan cukup simpel saat digunakan, meski menggunakan material plastik namun lapisan warna yang ada di tiga varian warna ponsel ini cukup menggoda.

Dari ketiga varian warna yang ditawarkan; phantom black, metal bronze, dan frost blue tersemat tulisan ‘POCO’ yang ditulis secara vertikal dari atas ke bawah dibagian body belakang ponsel.

Tampilan kamera depan yang memiliki resolusi hingga 20 MP (wide) desainnya mengadopsi konsep ‘litle dot’ yang sepintas tak terlalu terlihat, hal ini agar tidak membatasi layar bagian atas yang sudah mendukung fitur full screen dengan 6.67 inch menggunakan LCD dari IPS LCD 120 Hz yang tingkat kerapatan pikselnya sudah sangat tinggi 395 ppi.

Terdapat dua varian RAM masing-masing 6/128 dan 8/256 yang dipacu oleh chipset Qualcomm Snapdragon 860 yang menghasilkan tampilan grafis yang jernih sekaligus kencang untuk melibas game online.

Dengan kapasitas baterai yang besar hingga 5160 mAH ponsel ini sudah sangat ideal untuk menunjang aktivitas harian yang padat, apalagi sudah dibekali dengan fitur pengisian cepat dengan konsumsi listrik yang rendah, hanya 33 watt.

Redmi Note 10 Pro

HP Xiaomi
Dapatkan harga terbaik :
Tokopedia Shopee Lazada
Spesifikasi Redmi Note 10 Pro
  • Rilis Maret 2021
  • Layar 6.67 AMOLED 120Hz HDR10 ~395 ppi
  • Chipset Qualcomm SM7150 Snapdragon 732G (8 nm)
  • GPU Adreno 618
  • Internal 4/64 GB, 8/128GB
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Kamera Belakang 108 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 5 MP (macro), 2 MP (depth)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5020 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 3.400.000 - 3.900.000
Selengkapnya : Spesifikasi Redmi Note 10 Pro dan Harganya
Tidak sedikit yang mengincar Redmi Note 10 Pro untuk menggantikan smartphone lamanya. Bagaimana tidak karena hanya dengan 2 jutaan saja Xiaomi menawarkan Redmi Note 10 Pro dalam variasi RAM 6GB yang dipasangkan bersama memori internal 64GB. Memiliki berat 192 gram dan tebal 8.1 mm, ponsel tangguh yang satu ini hadir dengan baterai besar hingga 5.020 mAh dengan dukungan fast charge 33W.

Redmi Note 10 Pro ditenagai oleh chipset kuat dari Qualcomm, Snapdragon 732G. Untuk pemrosesan grafis yang mulus kalian dapat mengandalkan kinerja optimal dari GPU Adreno 610. Perangkat ini menjalankan Android 11 dengan user interface MIUI 12 saat diluncurkan.

Kalian akan mendapatkan spesifikasi layar yang memukau dari Redmi Note 10 Pro. Dengan panel AMOLED berukuran 6.67 inci, Redmi Note 10 Pro menawarkan resolusi Full HD Plus, dan refresh rate 120Hz. Ketahanan perangkat ini sudah diakui mantap karena terdapat proteksi layar dari Gorilla Glass 5 dan sertifikasi IP53 agar anti debu dan air.

Soal setup kamera, Redmi Note 10 Pro memiliki susunan empat kamera yang dipimpin oleh kamera utama 108MP. Sementara kamera sekundernya diisi oleh sensor ultrawide 8MP dengan bidang pandang 118 derajat, kamera makro 5MP, dan sensor depth 2MP. Untuk selfie kalian bisa mengandalkan kamera single di bagian depan yang beresolusi 16MP.

Demikian rekomendasi hp ram 6gb baterai 5000 mAh terbaik pilihan Ponselhub. Semoga dapat membantu kalian dalam mencari hp ram 6gb baterai 5000mAh terbaik yang sesuai budget dan kebutuhan.

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn