Spesifikasi Realme 9 Pro 5G dan Harganya

Informasi lengkap spesifikasi dan harga Realme 9 Pro 5G
Realme 9 Pro 5G
Dapatkan harga terbaik :
Shopee Tokopedia Lazada
Spesifikasi Realme 9 Pro 5G
  • Rilis Maret 2022
  • Layar 6.6 inci IPS LCD 120Hz
  • Chipset Qualcomm SM6375 Snapdragon 695 5G (6 nm)
  • GPU Adreno 619
  • Eksternal Tersedia slot microSD
  • Internal 8/128 GB, 6/128 GB
  • Kamera Belakang 64 MP (wide), 8 MP (ultrawide), 2 MP (macro)
  • Kamera Depan 16 MP (wide)
  • Baterai Li-Po 5000 mAh, Fast charging 33W
  • Harga Rp 3.400.000 - 3.800.000
Selengkapnya : Review Kelebihan dan Kekurangan Realme 9 Pro 5G
Penasaran dengan spesifikasi Realme 9 Pro 5G yang memiliki desain lebih fresh dan elegan daripada pendahulunya? Mari tilik spesifikasi smartphone 3 jutaan ini sebelum kalian memilihnya jadi daily driver terbaru.

Sejak hari pertama perilisannya Realme 9 Pro 5G resmi menjadi ponsel 5G pertama di Indonesia yang diotaki oleh Snapdragon 695. Prosesor Octa-core yang powerful tersebut memiliki proses fabrikasi 6nm dan klaim kecepatan maksimum hingga 2.2GHz sehingga tak ayal mampu menangani tugas-tugas menengah ke atas. Untuk pemrosesan grafis yang lancar jaya ia memiliki komponen GPU Adreno 619.

Pada Realme 9 Pro 5G, SoC tangguh ini bekerja sama dengan RAM 6/8GB dan memori internal sebesar 128GB. Alhasil tentu saja Realme 9 Pro 5G mempunyai klaim kinerja yang mulus saat membuka banyak aplikasi atau pun bermain game berat.

Sektor display Realme 9 Pro 5G memiliki tampilan yang relatif baik di kelasnya. Rentang ukurannya sangat lapang hingga 6.6 inci. Meski panel yang dipilih oleh Realme pada ponsel ini adalah IPS LCD, namun kecepatan refresh sebesar 120Hz dan touch sampling rate 240Hz yang ditawarkannya cukup menggoda banyak pengguna.

Selain itu, layar Realme 9 Pro 5G juga dibekali resolusi Full HD Plus dan sertifikasi Widevine L1 dengan proteksi Corning Gorilla Glass 5.

Beralih ke spesifikasi kamera Realme 9 Pro 5G telah siap sedia dengan total empat sensor yang terbagi menjadi kamera single selfie dan triple kamera belakang. Pada notch atas layar Realme 9 Pro 5G memang tersemat kamera selfie 16MP yang dilengkapi banyak fitur unggulan termasuk AI Night Mode.

Sementara di bagian punggungnya terlihat susunan tiga kamera yang mencakup sensor utama 64MP, kamera ultrawide 8MP, dan kamera makro 2MP. Baik kamera depan maupun belakangnya memiliki klaim kemampuan video recording hingga resolusi Full HD Plus.

Semua tawaran spesifikasi Realme 9 Pro 5G di atas bisa kalian jajal seharian penuh karena ponsel yang satu ini mengemas baterai 5.000mAh yang dilengkapi oleh fast charge 33W.

Berikut harga dan spesifikasi Realme 9 Pro 5G selengkapnya:

Spesifikasi Realme 9 Pro 5G

Umum
RilisFebruari 2022
JaringanGSM, HSPA, LTE, 5G
SIM CardHybrid Dual SIM (Nano-SIM, dual stand-by)

Body
Berat195 gram
Dimensi164.3 x 75.6 x 8.5 mm
WarnaMidnight Black, Aurora Green, Sunrise Blue

Layar
TipeIPS LCD, 120Hz
Ukuran6.6 inci, ~84.4% rasio layar ke body
Resolusi1080 x 2412 pixel, ~400 ppi

Platform
OSAndroid 12, Realme UI 3.0
ChipsetQualcomm SM6375 Snapdragon 695 5G (6 nm)
CPUOcta-core (2x2.2 GHz Kryo 660 Gold & 6x1.7 GHz Kryo 660 Silver)
GPUAdreno 619

Memori
Internal6/128 GB, 8/128 GB
JenisUFS 2.2
EksternalTersedia slot microSDXC

Kamera Belakang
Resolusi 64 MP, f/1.8, 26mm (wide), PDAF
8 MP, f/2.2, 119˚, 16mm (ultrawide), 1/4.0", 1.12µm
2 MP, f/2.4, (macro)
FiturLED flash, HDR, panorama
Video1080p @30fps

Kamera Depan
Resolusi16 MP, f/2.1, 26mm (wide), 1/3.09", 1.0µm
FiturHDR, Panorama
Video1080p @30fps

Audio
SpeakerAda
Jack 3.5mmAda

Konektivitas
WLANWi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot
Bluetooth5.1, A2DP, LE, aptX HD
GPSA-GPS, GLONASS, BDS
RadioTidak ada
NFCAda
USBUSB Type-C 2.0, USB On-The-Go

Fitur
SensorFingerprint (side-mounted), accelerometer, gyro, proximity, compass
LainnyaTidak ada

Baterai
TipeLi-Po, non-removable
Kapasitas5000 mAh
FiturFast charging 33W

Benchmark
Antutu (v9)401.894

Harga Realme 9 Pro 5G

Harga
8/128 GB - Rp 3.800.000
6/128 GB - Rp 3.400.000

Harga dapat berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan terlebih dahulu. Untuk harga terupdate selengkapnya, kunjungi halaman daftar harga HP Realme terbaru.

Disclaimer - Ponselhub.com tidak menjamin informasi pada halaman ini 100% akurat. Baca selengkapnya

Abu Noura. Menulis blog sejak 2010. Tech Enthusiast. Senang merekomendasikan produk gadget terbaik. LinkedIn